Guru Profesional
My Name Is Abdul Hendi

Senin, 05 Agustus 2024

Resume Modul KB-4 Al-quran Hadist

                                                                                          PENDALAMAN MATERI 

                                                                                    (Lembar Kerja resume Modul)


Nama Mahasiwa                 :  ABDUL HENDI,S.Pd.I

Kelas                                   : A K1 20241 

LPTK                                   : UIN Raden Fatah Palembang 

Dosen Pengampuh             : Dr. H. Ali Imron, M.Ag

Mata Kuliah                          : Al-Quran Hadis

Kegiatan Belajar                  : Kedudukan Hadis dan fungsinya terhadap Al-Quran (KB 4)



NoRefleksiRespon/Jawaban 
1Konsep Berberapa Istilah dan definisi 

A. Urgensi Keberadan Hadis

             Secara umum hadis sebagai penjelas (baan) terhadap makna Al-quran yang umum global dan Mutlak sebagaimana firman Allah SWT. dalam surat An- nahl ayat 44

Artinya "dan kami turunkan kepadamu Al-quran agar kamu menerangkan kepada umat manusia apa yang telah diturunkan kepada mereka dan supaye mereka memikirkan"

             Berdasarkan ayat di atas jelas bahwa Rosulullah ditugaskan untuk memberikan penjelasan atas kalam Allah. imam Al -ahmad menandaskan bahwa seseorang tidak akan dapat memahami Al-quran secara keseluruhan tanpa melalui hadis, Imam Al-syahibi mengungkapkan hal yang sama bahwa kita tidak akan  bisa mengambil dan menentukan hukum Al-quran secara langsung tanpa penjelasan hadis (fikri,2015 180)

Terdapat berberapa argumentasi yang menegaskan kedudukan hadis secara Naqli (riwayat maupun Agli (nalar Logis). diantaranya sebagai berikut : 

a. Pertama 

        Al-quran menyebutkan banyak ayat terkait kewajiban untuk mempercayai dan mererima segala yang disampaikan oleh Rosul kepada Umatnya.untuk dijadikan pedoman hidup. Perintah ini ditunjukan dalam Qs. Ali imron : 23 dan QS An-Nisa : 59 Qs. Al-Maidah : 92 dan QS. An-nur 54 serta QS. Al-Hasr :7 dan banyak lagi yang lainnya 

b Kedua

        Hadis sendiri dalam  berberapa riwayat secara tersurat menegaskan pentingnya hadis dalam kehidupan diantarnya ditunjukan dalam riwayat imam Al-MAlik nomor 1395 berikut : Artinya : Aku tinggalkan dua pusaka untukmu sekalian yang kalian tidak akan tersesat selagi berpegang teguh terhadap keduanya. yaitu Kitab Allah dan Sunnah Rosul-Nya.

c. Ketiga

         ijmak ulama bahwa hadis ditetapkan sebagai sumber hukum kedua dalam syariat Islam

d. Keempat

       Nalar Logis akal menunjukan kebutuhan manusia terhadap hadis. Al-quran sebagai sumber hukum yang global membutuhkannya, seperangkat penjelasan dan perinci agar pesannya sampai kepada komunikasi (Manusia)

B.  Ragam Fungsi hadis berseerta contohnya. 

secara lebih terperinci fungsi penjelasan (Bayan) hadis terhadap Al-quran di kelompokan sebagai berikut: 

a. Posisi Hadis sebagai penguat (Taqrir/ta'kid) keterangan Al-quran telah memantapkan dan mengkokohkan apa yang telah di tetapkan dalam Al-quran. sehingga maknasnya semakin terang benderang 

b. hadis menjelaskan secara terperinci pada ayat Al-quran yang masih global baik menyangkut maslah ibadah maupun hukum sebaian ulama menyebutnya bayan tafshil atau bayan tafsir. misalnya perintah salat dalam  berberapa ayat hanya diterangkan pelaksanaanya secara global dan hanya menerangkan "dirikanlah Shalat" tanpa  disertai petunjuk bagaimana pelaksanaanya berberapa sehari semalam, berapa rakaat dan kapan waktunya, rukun-rukunnya apa saja dan lain sebagainya. 

pada fungsi ini hadis mengkhususkan (mengecualikan ayat-ayat Al-quran yang bersifat Umum. sebagian ulama menyebut fungsi ini dengan bayan takhsish 

c. yang dmaksud bayan tasyri yaitu hadis berfungsi menciptakan hukum syariat yang di jelaskan dalam Al-quran atau dalam Al-quran hanya terdapat pokok-pokoknya saja (suparta, 2016. Hal 24)

d. Hadis pada fungsi adalah membatalkan atau mengahapus ketentuan yang terdapat dalam Al-quran. para ulama berbeda pendapat diantara mereka ada yang mengakui fugnsi ini dan ada juga yang menolaknya. berada pada barisan utama adalah golongan mutazilah hanafiyah dan mahzab ibn hazm al-zahiri. sementara yang tergolong barisan kedua adalah imam syafi'i dan sebagian besar pengikutnya kelompok khawarij dan mayoritas mazhab zahiriyyah sebagai golongan kedua 

 
C. Hadis tentang Menanggung Anak yatim : analisis fungsi dan kandungan hadis

Anak yatim medapatkan perhatian khusus dalam syriat islam dalam banyak landasan normatif Al-quran dan hadis masalah sosial anak yaitm ini dibahas, diantara hadis yang menyoal ini adalah riwayat al-bukhari nomor 2560 berikut: 

"Rosullullah bersabda 'jauilah tujuh dosa besar yang membinasakan' para sahabat menjawab apa dosa itu? rosul Mejawab sirik,sihir,membunuh jiwa yang diharamkan Allah kecuali dengan alasan yang benar, memakan riba memakan harta anak yatim, lari dari medan perang dan menuduh zina terhadap seorang perempuan yang menjaga kehormatanya(HR. Bukhari 2560)  hadis ini berfungsi ta'kid / taqrir karena menegaskan dan menguatkan syariat yang terdapat didalam Al-quran. seperti didalam surat Al- An'am ayat 152 yang berarti. "dan janganlah kamu mendekati harta anak yatim kecuali dengan cara yang lebih baik ( Bermanfat0, hingga sampai ia dewasa. 


2Daftar materi pada KB yang sulit di pahami adapun materi yang sulit di pahami adalah kedudukan hadis sebagai bayan nasakh, apakah ayat yang sudah di nasakh hadis tidak bisa lagi dijadikan sumber hukum atau tetap menjadi hukum tetapi harus menyesuaikan dengan konteks hadis. 
3Daftar materi yang sering mengalami miskonsepsi dalam pembelajaran Materi yang sering terjadi miskonsepsi adalah Al-quran bisa dimengerti tanpa adanya hadis, sering terjadi di masyarakat awam bahwa hukum di al-quran dikatakan sudah mutlak/ padahal jika di telusuri lebih mendalam banyak kandungan makna yang susah untuk dimengerti dan butuh fungsi hadis untuk memperjelas ayat-ayat yang sulit untuk dipaham sehingga membuat miskonsepsi dalam pembelajaran. 




Tidak ada komentar:

PTK PRASIKLUS

    UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MELALUI METODE MAKE A MATCH MATERI INDAHNYA SALING MENGHARGAI DALAM KERAGAMAN PADA SISWA K...